Cari Blog Ini

Selasa, 05 Desember 2017

setelah aku sendirian

tahun 2004

sendirian bukanlah saat kita tanpa teman
tapi saat kita tanpa tujuan dan sepi dukungan


satu demi satu teman teman pergi meninggalkan aku...yeah mereka diwisuda
diawali dari mbak FL di 2003 tepat sebulan setelah aku KKN, kemudian tiap periode ada minimal 3-4 orang...jadilah teman dekat aku habis di 2004....
semua itu sangat terasa ketika NB dan IF lulus di maret 2004 meskipun masih ada sisanya semacam P, EFa, DK yang nongol lagi...tapi tetap beda rasanya....apalagi mereka sudah bersiap untuk penelitian sedangkan aku KP aja baru mau mulai....
 yo wes.... santai mode ON...meskipun santainya sudah dari akhir 2003 tapi ini lbh santai....ga kuliyah cuma nongkrong njur pulang...cari info penelitian, ngrewangi DK penelitian dll

 beberapa hal yang dilakukan di rantang waktu 2003-2005 adalah

1. menjadi asisten penelitian

penelitian yg dilakukan antara lain punya mas NB , dari nemenin nyiram sampai analisis di lab (bisa sampe malam) , penelitian IF (di green house) sambil curhat soal seseorang, penelitian PP,DK dan GRg (hanya sekedar nyiram kedelai)..
jaman dulu tuh kedelai begitu mainstream bersama dengan tanah jenis Ultisol yg diambil di daerah Krumput
lagi pula meskipun ada juga yg penelitian jagung tapi saya engga ikut jadi asisten

2. cari info penelitian (mulai dari studi literatur di perpustakaan (pusat dan fakultas), di warnet (warnet extra sabar ) dan studi lokasi di BPIH (eh ini buat KP ding)

3. Hunting seseorang
yaa, temen saya baik itu NB maupun IF juga kadangkala suka hunting seseorang atau istilah kerennya investigasi.... pengamatan dari jarak 100-500 m , chasing (jika pas jalan motornya) dan mampir kalau ketahuan

4. main game
setelah 2004 dan tak ada teman yg senada dan seirama sama saya akhirnya saya hanya lontang lantung tidak jelas dan ngetem di pengetikan punya PP (kadang main game sampe sore, jadinya ke terminalnya jalan kaki ), di kostan temen, dan terkadang di warnet

begitulah keadaan yg ada di tahun 2003-2005
singkat kata, itu adalah tahun paling tidak jelas selama menjadi mahasiswa
hahaha